Malam dan Perempuan

Malam dengan sopan menyapu langit gelap sempurna
Bulan meraih kembali singgasananya.

Seorang gadis muda masuk dalam bis
Ayu nian wajahnya
Molek betul tubuhnya.
Selembar kerudung melilit manis menambah cantik purwarupa.

Sayang ia sendiri dalam bis ini.
Diantara mulut laki-laki yang sumir berbau anggur
Diantara mulut laki-laki yang manyun-manyun berasap-asap.
Sungguh malang ia sendiri dalam bis ini.

Seorang lelaki masuk dalam bis ini.
Mataku tertuju pada matanya
Dan matanya tertuju pada gadis itu.
Mataku mengikuti matanya
Matanya mendalam pada sang gadis
Aku merasai liar, aku merasai amarah.
Sungguh Sayang si gadis sendiri dalam bis ini.

*Jepretan sendiri, Cicendo (7/8)

---
Malam kian kalut.
Bulan manis kian menyeringai.
Pongah sendiri diatas singgasananya.

Seorang gadis termangu dalam angkot
Tubuhnya bau wangi
Rambutnya tergerai, pula wangi.
Wangi yang kuasa meredam asap tembakau Pria-pria berwajah sangar.

Sayang ia sendiri dalam angkot ini.

Seorang lelaki semenjak tadi memutar bola matanya
Mengikuti segala garis tubuh si perempuan.
Seorang pria memasuki angkot.
Matanya tertuju pada sang gadis.
Dan Mataku tertuju pada dua mata itu:
Mata yang memutar dan mata yang meliar.

Bila mungkin aku ingin jadi prianya sementara.
Menepis beragam tatap yang mengirim takut ke  bilik nurani.

Barangkali karena aku beradik perempuan.
Khawatir itu jadi agak berlebihan.

Dan di sela nurani yang takut-takut itu,
Ada suara yang berdo’a moga Allah lindungi mereka berdua.
Sebab aku yakin pula
Bahwa perempuan akan segera menjelma wanita
Kala ingin menegaskan kehormatan mereka.

Demi menyambut do’a itu,
Bulan jadi meringis
dan melempar singgasananya hingga berseraklah segenap bintang-gemintang.

Malam terkesiap
Alam mendadak terpekur..
Serius memandangi dua titik menegangkan di bumi

Waspada menjagai kedua gadis.


[Cikarang-Jatinangor, 19 Dzulqo’dah 1432 pukul 00.11 WIB]





2 komentar:

  1. nice one,,
    diksinya roni memang lebih nyastra drpd diksi2 histor yg lebih populis,. :P

    BalasHapus

Related Post

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...